Wednesday, 31 August 2016

Pemandian Air Panas Ciater - Wisata Alam Yang Menyehatkan

Bandung merupakan salah satu kota di Indonesia yang sangat terkenal dengan wisata alamnya, salah satunya ialah wisata pemandian air panas ciater sekitar 32 Km dari kota Bandung, letaknya berada di kaki Gunung Tangkuban Perahu dengan luas mencapai 30 hektar. Sumber air panas yang berasal dari Legenda Sangkuriang itu memiliki kandungan mineral, almunium, kalsium, magnesium, thermo, sulfat, dan cloride yang baik bagi kesehatan tubuh.  

Berada di ketinggian 800 meter di atas permukaan laut dan dikelilingi perkebunan teh, menjadikan kawasan pemandian air panas ini sejuk dan menjadi daya tarik luar biasa bagi para wisatawan untuk datang ke Ciater


Fasilitas
Pemandian Air Panas Ciater memiliki 2 pilihan sensasi dalam menikmati air panasnya,yaitu pemandian air panas alami langsung berupa tempat berendam air panas di sungai yang mengalir dari hulu ke hilir, dan satu lagi berupa kolam umum serta penyewaan kamar-kamar pemandian air panas, sehingga bagi anda yang memerlukan privasi dalam menikmati sensasi air panas ciater yang diyakini menyehatkan dan menyegarkan ini bisa menggunakan kamar-kamar yang telah disediakan pengelola wisata pemandian air panas.

Selain kolam air panasnya ada pula berbagai jenis wahana wisata menarik dan menantang seperti ATV, Jeep of road, Berkuda, Outbound, Paint Ball Sepeda Air, Pitch & Putt Golf, Fasilitas kemping dan masih banyak lagi. Namun keseluruhan wahana tersebut juga memiliki harga tiket masuk yang berbeda-beda baik itu perorangan maupun paket. Jadi, untuk anda yang berkunjung ke daerah bandung jangan sampai melewatkan tempat wisata yang satu ini.

Lokasi
Secara administrasi lokasi wisata Pemandian Air Panas Ciater berada di wilayah kabupaten Subang. tepatnya di  Jl. Raya Ciater, Nagrak, Subang, Kec. Subang, Jawa Barat 40154, Indonesia peta

Telepon: 081224365169
Jam Buka: Setiap Hari Pukul 08:00-16:00
Harga Tiket
-Rp28.000 Perorang (Pintu masuk utama Ciater) 
-Rp80.000 Perorang (Kolam air panas private)
-Rp20.000-Rp55.000 Perorang (Kolam pemandian sederhana) 
*tergantung dari kelengkapan fasilitas yang disediakan.
                   

Rute Jalan menuju Ciater
Nah sahabat traveler’s, jika anda berencana untuk mengunjungi salah satu Objek Wisata di Bandung barat ini, anda bisa mengikuti petunjuk arah jalan menuju lokasi sebagai berikut :

* Dari Bandung -> Jln.Dr Setiabudi -> Ledeng -> Lembang -> Cikole -> Ciater 
* Dari Jakarta -> Pintu Tol Keluar Sadang -> Purwakarta -> Kalijati -> Jln Cagak Subang -> Ciater
 "Dari Terminal Kampung Rambutan naik Kramat Djati / Warga Baru AC jurusan Subang via Sadang Kalijati turun di terminal Subang kemudian lanjut naik elf atau bus kecil jurusan bandung nanti langsung lewat sampai di ciater".




No comments:

Post a Comment