Thursday, 16 November 2017

Riwayat Puncak Jaya / Cartensz Pyramid Sebagai Salah Satu Dari Seven Summits Dunia


Indonesia patut bangga menjadi negara yang memiliki salah satu dari Seven Summits dunia, yaitu Puncak jaya/Carstenz Pyramid (4.884 mdpl) di Papua. Namun sebelum menjadi salah satu dari puncak tertinggi di dunia, Puncak Cartensz tidak pernah di usulkan oleh sang pencetus ide konsep 'Seven Summits' yaitu Dick Bass
.
Dick Bass merupakan seorang pendaki asal AS yang sudah mendata beberapa puncak tertinggi di dunia. Alasan Dick Bass tidak memasukan Puncak Carstensz karena benua Asia sudah diwakili oleh Gunung Everest. Kala itu, Dick Bass menggantinya dengan Gunung Kosciuszko yang punya ketinggian 2.228 mdpl di Australia
.
Kemudian, beberapa pendaki legendaris lainnya yaitu Patrick Allan Morrow dan Reinhold Messner mempunyai pendapat berbeda dengan Dick Bass. Pasalnya mereka berdua pernah mencicipi Seven Summit yang diutarakan Dick Bass, dengan tambahan Puncak Carstenz yang dianggap lebih menantang daripada Gunung Kosciuszko
.
Selain itu, Puncak Carstenz punya satu kesamaan dengan puncak tertinggi di dunia yaitu masing-masing mempunyai salju abadi. Karena terdapat salju abadi, tantangan di Puncak Carstensz juga sama halnya dengan mendaki seperti di Puncak Everest. Para pendaki harus berhati-hati terhadap angin kencang, badai salju dan juga hujan es
.
Dua konsep inilah yang ramai jadi perbincangan para mountaineer dunia saat itu, konsep seven summit versi Dick Bass, dan konsep seven summit versi Pat Morrow, namun ada juga sebagian pendapat lain yang lebih memilih jalan tengah, yaitu seven summit akan komplit  jika mendaki kedua gunung  tersebut, Carstensz Pyramid dan juga Kosciuszko
.
Keduanya, Dick Bass dan Pat Morrow, menjadi pemegang rekor pendaki pertama di dunia pada konsep seven summit masing masing, namun kemudian Pat Morrow selangkah lebih maju dengan juga mendaki puncak Kosciuszko di Australia
.
Dick Bass telah meninggal dunia saat ini, namun warisan dan namanya dalam sejarah pendakian gunung dunia, tetap akan menjadi salah satu topik yang akan abadi, sebagai salah satu pencetus konsep seven summit yang pertama. Namun seiring berjalan waktu, seven summits versi Pat Morrow dan Reinhold Messner yang kini lebih dipilih oleh para pendaki.


sumber : Gunung Indonesia

No comments:

Post a Comment